Deli Serdang, JournalisNews.com – Dalam rangka hari raya Idul Adha 1445 Hijriyah Badan Kenajiran Masjid (BKM) Nurul Iman Desa Sei Rotan melaksanakan penyembelihan hewan qurban berupa 11 ekor sapi dan 1 ekor kambing,Rabu 19 Juni 2024.
Padli Iskandar, S.H selaku ketua panita pelaksana menyebutkan kegiatan diawali dengan pelaksanaan sholat Ied berjamaah dan dilanjutkan dengan penyembelihan hewan qurban yang dilaksanakan di halaman Masjid Nurul Iman Lingkungan III Deesa Sei Rotan.
Bertindak sebagai penyembelih hewan kurban yaitu Al Ustad Hendrik Nuriadi dibantu oleh anggota BKM Nurul Iman Mardi wijaya, Asrol, Iwan, serta Vropos Sersan mayor Rudi Siregar.
Ibu Ade Susiani salah seorang warga mengaku senang menerima pemberian daging qurban, sekaligus mengucapkan terima kasih kepada panitia pelaksana qurban BKM Nurul Iman.(JN -Abdul Halil)