Jumat, November 8, 2024
spot_img
spot_img
BerandaDaerahPolsek Hamparan Perak Sosialisasi Pencegahan Stunting Dan Kekerasan Seksual

Polsek Hamparan Perak Sosialisasi Pencegahan Stunting Dan Kekerasan Seksual

Deli Serdang, JournalisNews.com – Polsek Hamparan Perak bekerja sama dengan pihak Kecamatan Hamparan Perak, Fakultas Kedokteran Universitas Sumatera Utara (USU), dan Yayasan Dompet Dhuafa melaksanakan kegiatan sosialisasi kepada warga Desa Bulu Cina pada Rabu, 28 Agustus 2024. Kegiatan yang berfokus pada pencegahan stunting, kekerasan seksual, dan penyakit kanker payudara ini dilaksanakan di Dusun 22 Desa Bulu Cina.

Kapolsek Hamparan Perak, AKP Mualimin, SH., melalui Panit Binmas Iptu R. Sihaloho menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan inisiatif dari Yayasan Dompet Dhuafa dan Fakultas Kedokteran USU dengan tujuan untuk meningkatkan pengetahuan masyarakat terkait pentingnya pencegahan stunting, kekerasan seksual, dan deteksi dini kanker payudara.

“Kegiatan ini adalah bentuk sinergi antara Polri, pemerintah kecamatan, institusi pendidikan, dan lembaga sosial dalam memberikan edukasi kepada masyarakat. Kami berharap masyarakat dapat memahami betapa pentingnya pencegahan stunting sejak dini, serta lebih waspada terhadap kekerasan seksual dan bahaya kanker payudara,” ujar Iptu R. Sihaloho.

Dalam kegiatan ini, perwakilan dari Fakultas Kedokteran USU memberikan penjelasan mengenai stunting, mulai dari penyebab, dampak jangka panjang, hingga langkah-langkah pencegahan yang bisa dilakukan oleh keluarga. Selain itu, sosialisasi juga menyoroti pentingnya menjaga pola makan bergizi seimbang dan sanitasi yang baik untuk mencegah stunting pada anak.

Materi terkait kekerasan seksual juga disampaikan oleh narasumber dari Yayasan Dompet Dhuafa, yang menekankan pentingnya peran keluarga dan masyarakat dalam melindungi anak-anak dan remaja dari bahaya kekerasan seksual. Masyarakat dihimbau untuk lebih peduli dan segera melaporkan jika melihat atau mengetahui adanya tindakan kekerasan.

Tidak kalah penting, sosialisasi mengenai kanker payudara juga mendapat perhatian besar. Para warga, terutama kaum ibu, diberi pemahaman tentang pentingnya melakukan pemeriksaan rutin serta tanda-tanda awal yang harus diwaspadai.

Acara ini dihadiri oleh puluhan warga yang antusias mengikuti sosialisasi dan aktif bertanya seputar materi yang disampaikan.

“Dengan adanya sosialisasi ini, diharapkan masyarakat Desa Bulu Cina semakin sadar akan pentingnya kesehatan dan keselamatan keluarga serta bersama-sama menjaga lingkungan yang lebih sehat dan aman,” tambah Iptu R. Sihaloho.

Polsek Hamparan Perak dan mitra-mitra terkait berkomitmen untuk terus melaksanakan kegiatan serupa di berbagai desa lain guna meningkatkan kesadaran dan pengetahuan masyarakat mengenai isu-isu penting seperti kesehatan dan keselamatan.(JN -Abdul Halil)

Loading

RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -
- Advertisment -
- Advertisment -
- Advertisment -

Most Popular

Recent Comments