Langkat, JournalisNEWS.com – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Negara Republik Indonesia yang ke-76 prajurit petarung Batalyon Infanteri 8 Mar mengikuti penurunan bendera merah putih di Kec. Sei Lepan dan di Kec. Brandan Barat. Kab. Langkat. Sumatera Utara. Selasa (17/8/2021).
Upacara HUT RI yang Ke-76 kali ini tersebut menjunjung tema “Indonesia Tangguh Indonesia Tumbuh” dengan harapan masyarakat Indonesia dapat lebih kuat dan bisa tumbuh berkembang maju untuk bangsa dan negeri ini.
Upacara penurunan bendera merah putih yang dilaksanakan di Kec. Sei Lepan dihadiri oleh Danton 3 Kompi Senapan F Yonif 8 Marinir yaitu Letda Mar Rizal Ardiansyah sedangkan untuk penurunan bendera merah putih yang dilaksanakan di Kec. Brandan Barat dihadiri oleh Danton 2 Kompi Senapan D Yonif 8 Marinir yaitu Letda Mar Teddy Ryan Satria.
Walaupun situasi saat ini masih pendemi Covid-19 akan tetapi upacara penurunan ini tetap dilaksanakan dengan khidmat dan tidak mengurangi semangat sedikitpun. Selama pelaksanaan upacara penurunan bendera merah putih tetap menerapkan protokol kesehatan yaitu memakai masker serta tetap menjaga jarak. (Abd Halil)