Belawan, JournalsiNEWS.com – Komandan Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan (Yonmarhanlan) I Mayor Marinir Indra Fauzi Umar dalam kegiatan arisan bulanan Ranting B Cabang 1 Korcab Pasmar 1 yang digelar secara virtual memberikan pengarahan kepada seluruh Anggota Jalasenastri Ranting B Cabang 1 Korcab Pasmar 1 dari Kantor Jalasenastri Yonmarhanlan I, Jl. Serma Hanafiah No.01 Belawan, Medan. Jum’at (13/08/2021).
Pengarahan Komandan Yonmarhanlan I dilaksanakan bersama rangkaian kegiatan arisan rutin yang diselenggarakan oleh Ranting B Cabang 1 Korcab Pasmar 1 dalam pertemuan virtual melalui aplikasi zoom.
Selain memperkenalkan diri kepada Anggota Jalasenastri Ranting B, dengan didampingi oleh Ketua Ranting B Cabang 1 Korcab Pasmar 1 Ny. Diana Indra F.U beserta seluruh pengurus Ranting B Cabang 1 KP 1, Komandan Yonmarhanlan I menyampaikan arahan dari Pembina Utama Jalasenastri Laksamana TNI Yudo Margono, S.E, M.M untuk selalu menjaga dan membina rumah tangga dengan baik, selalu mendukung tugas suami, berusaha meningkatkan potensi pribadi dengan karya yang bermanfaat bahkan bisa membantu ekonomi rumah tangga, membudayakan hidup hemat dan sederhana dan bijak dalam menggunakan media sosial.
Komandan Yonmarhanlan I juga mengingatkan agar seluruh Anggota Jalasenastri Yonmarhanlan I selalu mengikuti protokol kesehatan Covid-19 serta turut serta melaksanakan vaksin Covid-19. Seluruh rangkaian kegiatan dilaksanakan dengan mengikuti protokol kesehatan Covid-19. (Abd Halil)