Jawa Barat, JournalisNews.com – Guna mendukung program pemerintah, Korps Marinir TNI Angkatan Laut dalam hal ini Pasmar 1 akan terus melaksanakan kegiatan serbuan vaksinasi dengan sasaran masyarakat maritim disekitar Pantai Mekar Desa Pantai Mekar, Kecamatan Muara Gembong, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, Sabtu (17/07/2021).
Kegiatan ini dipimpin oleh Komandan Batalyon Intai Amfibi 1 Marinir (Danyon Taifib 1 Mar) Letkol Marinir Mohammad Abdilah, M.Tr.Opsla selaku ketua panitia pada kegiatan serbuan vaksinasi yang rencananya akan dilaksanakan di SDN 02 Pantai Mekar Kecamatan Muara Gembong pada tanggal 22 Juli 2021 mendatang.