Belawan, JournalisNews.com – Untuk meningkatkan imunitas tubuh, para prajurit Yonmarhanlan I melaksanakan lari ketahanan selama 45 menit dilanjut lomba lari 100 M dan berjemur di bawah sinar matahari pagi di Mako Lantamal I Jl.Serma Hanafiah Belawan, Jumat (09/07/2021).
Prajurit Yonmarhanlan I melaksanakan lari ketahanan selama 45 menit dilanjutkan lomba lari 100 M dimana tiap Kompi mengeluarkan 30 personelnya secara estafet diambil waktu tercepat ditotal waktu dan lomba tersebut dimenangkan oleh Kompi Aligator sebagai juara 1. Olah raga tersebut dilaksanakan dengan gembira dan penuh semangat.
Ditempat terpisah Danyonmarhanlan I mengatakan tujuan dari kegiatan ini adalah untuk meningkatkan imunitas tubuh dan menjaga kesehatan tubuh l.
“Kegiatan olah raga seperti ini wajib dilakasanakan oleh prajurit Yonmarhanlan I,” ungkap Letkol Marinir Farick.
Untuk memutus mata rantai penularan covid-19, pelaksanaan olah raga tetap memperhatikan protokol kesehatan covid-19.
Reporter,Abdul Halil